Sabtu, 10 Desember 2011

Room For Error VS Persepsi


Room For Error VS Persepsi

Dalam setiap kesempatan kita mengutarakan pendapat, ide, maupun sanggahan kita kepada seseorang lain, secara sadar atau tidak, itu tidaklah 100% benar dan dapat diterima oleh semua pihak. Hal ini dikarenakan segala yang Anda utarakan itu hanyalah berdasarkan ‘Persepsi’ diri Anda dari segala pengalaman, pengetahuan, ataupun pemahaman diri Anda sendiri. Ingatlah bahwa setiap orang juga sama seperti Anda, mereka memiliki persepsi nya sendiri, berdasarkan pengalaman, pegetahuan, maupun pemahaman diri mereka sendiri.

Dengan demikian, kita harus dapat memposisikan diri kita bukan sebagai orang yang selalu ingin menang dalam setiap percakapan ataupun setiap kemungkinan, dan hasil terbaik sering kali bukan harus diposisi yang menang. Dalam setiap kondisi, disetiap saat Anda mulai berkomunikasi, maupun berinteraksi dengan orang lain, pastikan diri Anda telah mempersiapkan ‘Room For Error’ bagi orang lain yang lebih besar. Karena bila tidak, sering kali kita akan menemukan kekecewaan, kemarahan, ketidakpuasan, maupun perselisihan. ‘Room For Error’ ini sendiri sebenarnya adalah sifat dasar manusia untuk dapat memahami, mengerti, dan memaafkan atas kekurangan atau kesalahan, maupun pendapat orang lain, yang mungkin saja berbeda dari Anda.

Bila Anda yang membaca ini adalah seorang pemimpin/ leader disuatu perusahaan, dimana Anda memimpin beberapa bahkan banyak orang dibawah Anda, maka sikap inilah (room for error) yang paling Anda butuhkan disamping keahlian memimpin yang lainnya. Orang cenderung akan sangat menghargai orang yang mampu memaafkan, mengerti, menerima pendapat orang lain, bahkan mengalah demi hasil yang terbaik. Benar?

Sudahkan Anda memiliki ‘Room For Error ‘ yang cukup besar dihati mu? Dan sudahkan Anda terus belajar dan melatih diri untuk terus memperbesar hal ini?

Berikut tips bagi Anda untuk melatih diri agar memiliki Room for Error yang lebih dan semakin membesar :

Pertama, Setiap kali Anda berada diposisi benar, paksakanlah diri Anda untuk tetap mau mendengar sampai selesai pendapat-pendapat orang lain; dan Ketika Anda telah menyadari bahwa Anda berada diposisi yang salah, maka paksakanlah diri Anda untuk menerima dengan hati yang tulus pendapat orang lain yang lebih benar.

“Jangan terlalu berani ketika Anda benar; dan Jangan terlalu takut ketika Anda salah”

Kedua, Setiap kali Anda berada pada kondisi ketegangan yang memuncak untuk mempertahankan pendapat Anda, ingat kembali ini “Setiap orang punya persepsi mereka sendiri, dan setiap persepsi tidak ada yang 100%!”. Dengan begitu Anda akan dapat menahan diri Anda untuk mengalahkan orang lain, melainkan dengan demikian Anda akan dapat menemukan solusi menang-menang.

Ketiga, Ingatlah selalu bahwa Anda memiliki Impian untuk menjadi seorang pemimpin/ leader setidaknya disatu atau lebih bidang dihidup Anda, baik sebagai pemimpin di grup bisnis Anda, pemimpin perusahaan, pemimpin keluarga, maupun pemimpin disekolah Anda, dan pemimpin-pemimpin lainnya.

Selamat mencoba dan menerapkannya didalam hidup Anda, dan rasakanlah manfaat luar biasa nya..

Salam sehat, kaya, bijaksana, dan bahagia.. Go Freedom with KK – Club100Juta!

Untuk saran, kritik, dan informasi lainnya bisa membuka link saya dibawah ini :

http://www.facebook.com/irwan.yie.mettayuga

http://irwanyieclub100juta.blogspot.com/

HP: 0813 6168 3560 / BB 2367C9DF

Tidak ada komentar:

Posting Komentar